Banyak hikmah dan pelajaran
yang bisa kita petik dari PAGIBAGI: A Letter to Allah – Day 9 pagi ini.
Namun, Sebagian kecil saja yang saya tuliskan di sini. Pelajaran yang dimaksud
adalah pelajaran dari QS Thaha: 45; QS Al Mukminun 107-110; dan Pelajaran dari
Sebuah Hadits Rasulullah SAW.
PELAJARAN QS
THAHA: 45
Berkatalah mereka berdua:
"Ya Tuhan kami, sesungguhnya kami khawatir bahwa ia segera menyiksa kami
atau akan bertambah melampaui batas".
Pelajaran yang bisa dipetik:
1.
Dakwah
itu tidak hanya untuk menyeru kepada masyaraka di bawah saja, dakwah itu
menyeru pada setuap lini kehidupan, tak terkecuali para penguasa.
2.
Menghadapi
seseorang yang memiliki kekuatan akan menimbulkan rasa khawatir dan takut itu
adalah sifat yang wajar yang terpenting rasa takut itu tidak mengubah yang haq
menjadi batil atau sebaliknya.
3.
Menyampiakan
kebenaran itu tidak mendekatkan ajal dan tidak menjauhkan rezeki. Sebagaimana
menjalankan kebatilan itu tidak menjami panjangnya ajal dan tidak menjamin
dekatnya rezeki.
PELAJARAN QS
AL MUKMINUN: 107-110
Ya Tuhan kami,
keluarkanlah kami daripadanya (dan kembalikanlah kami ke dunia), maka jika kami
kembali (juga kepada kekafiran), sesungguhnya kami adalah orang-orang yang
dzalim."
Allah berfirman:
"Tinggallah dengan hina di dalamnya, dan janganlah kamu berbicara dengan
Aku.
Sesungguhnya, ada
segolongan dari hamba-hamba-Ku berdoa (di dunia): "Ya Tuhan kami, kami
telah beriman, maka ampunilah kami dan berilah kami rahmat dan Engkau adalah
Pemberi rahmat Yang Paling Baik.
Lalu kamu
menjadikan mereka buah ejekan, sehingga (kesibukan) kamu mengejek mereka,
menjadikan kamu lupa mengingat Aku, dan adalah kamu selalu menertawakan mereka.
Pelajaran QS Al
Mukminun: 107-110:
1.
Orang
yang beriman itu selalu tidak lepas dari ujian, dan salah satu ujiannya adalah
dijadikan bahan tertawaan.
2.
Allah
tidak membiarkan orang-orang yang mengolok-olok begitu saja. Allah akan
membalasnya kelas, dan akan memberikan kenikmatan bagi orang beriman yang
bersabar di atas tekanan orang-orang yang membencinya.
3.
Orang-orang
yang tak letih meminta, berdoa kepada Allah supaya diberi rahmat.Nya kelak akan
ditinggikan derajatnya oleh Allah.
Memetik
Hikmah dari Sebuah Sabda Rasulullah
Nabi SAW
bersabda, “ Wahai anak muda, aku akan mengajarkan kepadamu beberapa kalimat:
Jagalah Allah, niscaya Allah akan menjagamu. Jagalah Allah, maka engkau akan
mendapati-Nya di hadapanmu. Jika engkau memohon (meminta), mohonlah kepada Allah,
dan jika engkau meminta pertolongan, mintalah pertolongan kepada Allah.
Ketahuilah bahwa seandainya seluruh umat berkumpul untuk memberi suatu
manfaat kepadamu, maka mereka tidak akan dapat memberi manfaat kepadamu,
kecuali sesuatu yang telah ditetapkan Allah untukmu. Sebaliknya, jika mereka
berkumpul untuk menimpakan suatu kemadharatan (bahaya) kepadamu, maka mereka
tidak akan dapat menimpakan kemudharatan (bahaya) kepadamu, kecuai dengan
sesuatu yang Allah tetapkan atasmu sesuatu.”
Pelajaran sangat berharga...smg kita mjd mjd yg terbaik
BalasHapusAamiin3. Terima kasih.
BalasHapus