Menurut KBBI, kuis adalah ujian lisan atau
tertulis yang singkat. Kuis ini amat bermanfaat dalam sebuah pembelajaran.
Berikut ini merupakan contoh-contoh Kuis Pembelajaran dalam Bahasa Indonesia.
1. Disebut
apakah ikhtisar atau pendapat akhir dari suatu uraian berupa informasi: fakta,
pendapat, alasan pendukung berdasarkan uraian sebelumnya yang bersifat umum?
simpulan
2. Jelaskan
maksud menyimpulkan isi teks tanggapan!
Menyimpulkan isi teks
tanggapan adalah memberikan pendapat akhir berdasarkan uraian dalam
teks.
3. Apa
saja ciri-ciri kalimat utama?
Kalimat utama harus dapat
berdiri sendiri
Kalimat utama bermakna
umum
Kalimat utama, yang di
dalamnya terdapat kata adalah, merupakan, dan ialah, pada
umumnya berada di awal (kalimat deduktif). kalimat utama dapat juga terletak di
akhir (induktif), yang biasanya ditandai dengan konjungsi antarkalimat oleh
karena itu, dengan demikian, ataupun jadi.
4. Apakah
perbedaan kalimat utama dengan ide pokok?
Kalimat utama mengandung
gagasan utama, yang artinya gagasan utama adalah inti dari kalimat utama.
5. Apa
yang dimaksud dengan teks tanggapan?
Jenis teks yang
digunakan untuk meringkas, menganalisis, dan menanggapi suatu karya, yaitu
dapat berupa teks sastra, artikel, berita, ataupun karya seni pertunjukkan.
- Apa perbedaan kritik, sanggahan,
dan pujian dalam teks tanggapan?
Kritik berisi komentar
mengenai kelemahan atau kekurangan objek, pujian berisi komentar mengenai
kelebihan atau keunggulan objek, sedangkan sanggahan berisi komentar berlawanan
terhadap opini dalam teks tersebut.
7. Berikan
contoh kalimat fakta!
Dinginnya
suhu udara di Bogor mencapai 24ºC.
8. Berikan
contoh kalimat opini!
Udara
di Bogor terasa dingin
Tidak ada komentar:
Posting Komentar