Sabtu, 19 September 2020

TEKS BAHASA INDONESIA: KELAS IX


 

GTK Dikdas - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) melakukan penyederhanaan kurikulum selama masa pandemi Covid-19. Mendikbud Nadiem Makarim mengatakan kurikulum darurat ini akan berlaku selama satu tahun ajaran 2020/2021.

"Kami telah menyusun kurikulum darurat yaitu penyederhanaan kompetensi dasar yang ditunggu-tunggu. Ini ada di semua jenjang," kata Nadiem Anwar Makarim dalam taklimat media Penyesuaian Kebijakan Pembelajaran di Masa Pandemi Covid-19, secara virtual, di Jakarta, Jumat (07/08).

            Penyesuaian Kebijakan Pembelajaran di Masa Pandemi Covid-19 tertanggal 7 Agustus 2020, untuk meringankan kesulitan pembelajaran di mas Covid-19 kurikulum darurat dan modul pembelajaran dapat digunakan. Kurikulum darurat (dalam kondisi khusus) dimaksudkan  untuk mengurangi beban guru dalam melaksanakan kurikulum nasional dan siswa dalam keterkaitannya dengan penentuan kenaikan kelas dan kelulusan.

Berdasarkan kompetensi dasar (KD) mata pelajaran Bahasa Indonesia dapat kita buat perbandingan jenis teks yang digunakan sebagai bahan pembelajaran. Jika pada Kurikulum Nasional 2013 (Kurnas) di kelas IX terdapat 7 jenis teks, pada penyederhanaan kurikulum tinggal 4 teks, yaitu: pidato persuasif, cerpen, tanggapan, dan cerita inspiratif.

Pelaksanaan kurikulum darurat ini sifatnya fleksibel. Satuan pendidikan dapat memilih dari 3 opsi pelaksanaan kurikulum:

1.     tetap menggunakan kurikulum nasional 2013;

2.     menggunakan kurikulum darurat; atau

3.     melakukan penyederhanaan kurikulum secara mandiri.

 

Tabel Perbandingan Teks Kurnas dan Penyederhanaan Kurikulum Kelas IX

 

No

Aspek

Kurikulum 20013 (Kurnas)

Penyederhaan Kurikulum

2

Teks

Laporan Percobaan

Pidato Persuasif

 

 

Pidato Persuasif

Cerpen

 

 

Cerpen

Tanggapan

 

 

Tanggapan

Cerita Inspiratif

 

 

Diskusi

 

 

 

Cerita Inspiratif

 

 

 

Fiksi/nonfiksi

 

 

Jika satuan pendidikan memilih opsi kedua (menggunakan kurikulum darurat) maka hanya ada 4 teks pada pembelajaran kelas IX, yakni pidato persuasif, cerpen, tanggapan, dan cerita inspiratif. Namun, jika opsi ketiga yang dipilih oleh satuan pendidikan (melakukan penyederhanaan kurikulum secara mandiri), tidak salah jika tiap semester kita ambil tiga teks untuk pembelajaran. Artinya satu tahun membelajarkan enam teks. Apapun pilihan satuan pendidikan, prinsipnya MERDEKA BELAJAR:


3 komentar: