Rabu, 10 Juni 2020

CERITA SANTAI DI SIANG BOLONG


Kawan, dengarkanlah ya, saya akan becerita. Cerita siang ini cerita iseng dan aneh tapi nyata. Ngomong-ngomong, siang ini buka google. Terus ketik thewriters.id. Di sana banyak tulisan yang  bisa dibaca. Ibu deh membacanya. Buka dan kubuka lagi. Beberapa judul memang menarik hati.
            Setelah discroll berjumpalah diriku pada tulisan “Popular Post This Week” Ingin tahu siapa saja yang nampang di sana? Yuk, kita lihat urutan pertama. Nama penulisnya Aqila. Kalau gak salah umurnya 9 tahun. Judul tulisannya Cinta Tak Terbayar. Jumlah pembacanya 619 orang. Hebat, kan?
            Urutan kedua dibaca oleh 243 pembaca. Judulnya Foto Selfie Tante Vivie. Nama penulis Harzeb. Gak tahu usianya berapa. Diunggah pada 3 Februari 2020.
Urutan ketiga berjudul Pom Bensin. Ini kisah lucu. Seorang istri yang ketinggalan oleh suaminya di pom bensin. Untung akhirnya suaminya nyadar dan kembali nyamperinnya. Dibaca oleh 144 pembaca.
Urutan keempat berjudul Catatan Hati dan Catatan Harian. Menuturkan penulisnya yang suka sedang membaca buku kiriman sahabat sekaligus gurunya berjudul Catatan Harian Seorang Blogger Ternama. Nah, saat membaca buku itulah teringat buku yang pernah ditulis bersama sang buah hati. Judunya Catatan Hati Bersama Sang Buah Hati. Kisahnya unik lho. Penuturan kisah ibu dan abak dari masa sekolah di tanah keahiran hingga pengembaraan sang anak sampai Belanda.
Terus, apa yang ingin diceritakan? Itu lho rating penulis pepuler minggu ini. Urutan pertama seorang penulis istimewa berusia 9 tahun. Empat penulis lainnya tampaknya sudah cukup berumur. Namun, si penulis kecil hebat ini meninggalkan empat penulis lain jauh di belakangnya. Aneh, kan? Itulah kenyataannya.
Urutan kelima Uang Panggung. Bagi yang penasaran silakan dibuka di thewriters.id. Di sana banyak tulisan yang dapat kita nikmati di siang bolong ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar