Jumat, 06 November 2020

SAHABAT GURU, YUK MANFAATKAN KAI GRATIS

 

Dalam rangka menyambut Hari Pahlawan, KAI bagikan voucher tiket KA Jarak Jauh secara cuma-cuma kepada Guru dan Tenaga Kesehatan. Tersedia 10.000 voucher tiket KA yang bisa digunakan untuk periode keberangkatan 8 s.d 30 November 2020.

Adapun yang berhak mendapatkan voucher tersebut adalah guru TK s.d SMA atau sederajat dan tenaga kesehatan. Program ini tidak berlaku untuk dokter, petugas administratif, dan tata usaha. Syarat untuk mendapat voucher bagi guru adalah menyerahkan fotokopi identitas sebagai guru berupa Kartu/Surat Keterangan. Adapun untuk tenaga kesehatan, menyerahkan fotokopi Surat Izin Praktik (SIP) yang masih berlaku.

Terdapat 35 KA kelas Eksekutif dan Ekonomi yang dapat digunakan secara gratis ke berbagai tujuan pada periode 8 s.d 30 November 2020 dengan menukarkan voucher tersebut. Terdapat KA dari dan menuju Jakarta, Bandung, Solo, Surabaya, Malang, Yogyakarta, dan kota-kota lainnya (Daftar KA terlampir). Jumlah voucher yang disediakan di tiap KA per tanggal terbatas.

Voucher dapat diambil di Customer Service pada 9 Stasiun yaitu Gambir, Bandung, Cirebon, Semarang Tawang, Purwokerto, Yogyakarta, Madiun, Surabaya Gubeng, dan Jember. Pengambilan voucher tidak dapat diwakilkan. Kuota pengambilan voucher perhari terbatas untuk menciptakan physical distancing.

Voucher tiket KA Eksekutif dapat diambil mulai 7 s.d 29 November 2020 untuk ditukarkan dengan tiket KA keberangkatan 8 s.d 30 November 2020. Adapun voucher tiket KA Ekonomi dapat diambil mulai 11 s.d 29 November 2020 untuk ditukarkan dengan tiket KA keberangkatan 12 s.d 30 November 2020.

Voucher hanya berlaku untuk KA keberangkatan dari wilayah pengambilan voucher. Misalnya pengambilan voucher di Customer Service Stasiun Gambir, maka voucher hanya berlaku untuk KA keberangkatan dari Gambir dan Pasar Senen.

Untuk informasi lebih lanjut terkait program Gratis Naik KA Bagi Guru dan Tenaga Kesehatan ini, masyarakat dapat menghubungi Contact Center KAI melalui telepon di (021)121, email cs@kai.id, atau media sosial KAI121.

 

(Jika kurang jelas dapat menghubungi KAI di cs@kai.id atau humas@kai.id)

 

--------

Waduhhhh, kenapa voucher tak dapat diambil di CS Stasiun Balapan Solo? Wahhh, alamat gagal naik KA menggunakan voucher gratis nih? Atau alternatif lain, ke Jakarta dulu baru ambil voucher gratis untuk perjalanan Jakarta-Solo. Hahaha.


#Day3NovAISEIWritingChallenge


10 komentar: